Surakarta – Pada Sabtu, 20 Juli 2024, program monodisiplin KKN UNDIP 2024 bertajuk “Edukasi Gadget Aman: Mengenali Bahaya dan Strategi Cegah Cyberbullying” berhasil diselenggarakan di Posyandu RW.4 Kelurahan Gajahan. Yang berlokasi di SD Muhammadiyah 24 Gajahan. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya remaja, tentang bahaya cyberbullying serta memberikan strategi pencegahannya.
Menurut data statistik dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), pengguna internet di Indonesia didominasi oleh usia produktif, dengan sebagian besar remaja menggunakan internet untuk mengakses media sosial. Data ini menunjukkan bahwa banyak remaja yang menggunakan internet hanya untuk percakapan di media sosial dan kurang memanfaatkannya untuk tujuan edukatif.
“Cyberbullying yang dilakukan secara verbal terasa lebih kasar dan vulgar dibandingkan dengan yang disampaikan secara non-verbal. Pesan non-verbal seperti gambar, meme, dan simbol dapat menyamarkan dampak negatifnya,” jelas pemateri. Program ini juga menekankan pentingnya Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dan layanan pengaduan dari Kominfo sebagai langkah hukum untuk menanggulangi cyberbullying.
“Ini adalah langkah awal yang penting dalam mengedukasi masyarakat, terutama generasi muda, tentang penggunaan teknologi yang aman dan bertanggung jawab. Kami berharap, dengan pemahaman yang lebih baik, akan ada penurunan kasus cyberbullying di lingkungan kita,” pungkas Teguh Eka Budianto sebagai pelaksana acara.
Kami mengundang semua pihak untuk turut serta dalam upaya pencegahan cyberbullying dan memastikan penggunaan internet yang positif dan produktif bagi semua. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi +6282111652559 (Teguh) atau kunjungi Instagram Tim KKN Gajahan @kkngajahanundip.
Pemateri : Teguh Eka Budianto
Editor: Nur Ardi, Tim Jateng.net