Inovasi Data Desa, Mahasiswa KKN UNDIP Ciptakan Infografis Kependudukan yang Edukatif

Avatar photo

- Editorial Team

Senin, 19 Agustus 2024 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JATENG.NET, SRAGEN – Kolaborasi antara mahasiswa KKN Undip dengan perangkat Desa Ngargosari mewujudkan visualisasi data kependudukan yang informatif bagi masyarakat Desa Ngargosari. 

Inovasi Data Desa, Mahasiswa KKN UNDIP Ciptakan Infografis Kependudukan yang Edukatif

Kegiatan ini diinisiasi oleh Ahmad Novan Alfian, yang merupakan salah satu mahasiwa KKN Universitas Diponegoro dengan Program Studi Statistika. 

Kegiatan ini bertujuan untuk memvisualisasikan data kependudukan Desa Ngargosari yang informatif dan menarik, sehingga masyarakat dapat lebih mudah memahami informasi tentang kependudukan serta potensi-potensi yang ada di desanya.

“Di sini (Kantor Balai Desa Ngargosari), belum terdapat infografis kependudukan yang memudahkan masyarakat mengetahui tentang desanya, padahal terdapat data kependudukan yang sudah tercatat. Olek karena itu, saya berencana untuk bekerjasama dengan perangkat desa dalam mewujudkan visualisasi data kependudukan yang informatif dan menarik”, ujar Novan selaku inisiator program visualisasi data kependudukan Desa Ngargosari.

Program ini dilaksanakan sejak awal kegiatan KKN, yaitu pada hari Rabu, 24 Juli 2024 hingga puncaknya penyerahan hasil infografis pada hari Rabu, 14 Agustus 2024 di Kantor Balai Desa. 

Ahmad Novan Alfian selaku inisiator program mulai berdiskusi dengan salah satu staff  Kantor Desa Ngargosari yaitu Bapak Fajar Eka Saputra dalam pemenuhan kelengkapan data kependudukan. 

Beberapa informasi yang akan ditampilkan dalam infografis meliputi letak geografis desa, jumlah dusun, jumlah RT dan RW, jumlah penduduk, jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin, persentase penduduk berdasarkan status pekerjaan dan jenis pekerjaannya, tingkat pendidikan, persentase penduduk berdasarkan agama yang dianut, serta fasilitas umum yang ada di desa.  

Baca Juga:  Bangun Generasi Emas Bersama Ibu-Ibu PKK, Mahasiswa KKN UNDIP Adakan Psikoedukasi Pengasuhan Positif di Dusun Plawar

Data mentah yang didapat kemudian diolah dan dianalisis menjadi informasi yang lebih mudah dipahami. Hasil analisis ini disajikan dalam berntuk infografis yang menarik dan informatif. 

Proses ini melibatkan visualisasi data, pengolahan grafis, dan desain untuk memastikan infografis yang dihasilkan sesuai dengan tujuan program.

Desain Infografis Kependudukan Desa Ngargosari (Sumber: Dok. Istimewa)

Sebagai hasil dari program tersebut, mahasiswa KKN Undip memberikan sebuah X banner berisi informasi tentang kependudukan Desa Ngargosari yang diserahkan langsung kepada Bapak Fajar Eka Saputra selaku Kasi Pemerintahan Desa Ngargosari. 

Banner tersebut akan diletakan di Kantor Balai Desa Ngargosari agar dapat dilihat langsung oleh masyarakat yang berkunjung. 

Dengan adanya banner ini diharapkan masyarakat dapat lebih mudah memahami informasi tentang kependudukan di desanya dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya data kependudukan. 

Selain itu, informasi yang disajikan dapat digunakan sebagai dasar perencanaan dan pengambilan keputusan di tingkat desa. (Ahmad Novan Alfian/Statistika Universitas Diponegoro)

Editor: Nur Ardi
Follow WhatsApp Channel www.jateng.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kolaborasi Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang dan Warga Desa Campurejo, Sukseskan Program Bank Sampah
Mahasiswa UPGRIS Magang di Disnakertrans, Pelajari Strategi Publikasi dan Komunikasi Publik
Mahasiswa UPGRIS Dapatkan Pengalaman Nyata Dunia Kerja dengan Pelajari Manajemen Sumber Daya Manusia dan Operasional di Daop 4 PT. Kereta Api Indonesia selama 3 Bulan!
Mahasiswa Universitas PGRI Semarang Magang di PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 4 Semarang, Belajar Dunia Kerja Profesional
Cara Kirim Artikel ke Media Biar Cepat Tayang
Sinergi Program Kerja Mahasiswa KKN Reguler UIN Walisongo Semarang dengan Perangkat Desa Menuju Desa Gondang yang Lebih Edukatif dan Partisipatif
Peningkatan Kompetensi Mahasiswa Universitas PGRI Semarang Lewat Magang di Sekretariat dan Sub Program Disporapar Provinsi Jawa Tengah
Mahasiswa Universitas PGRI Semarang Magang di Seksi Pengembangan Kepemudaan Disporapar Jateng, Belajar Wujudkan Generasi Muda Unggul dan Inovatif
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 14:27 WIB

Kolaborasi Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang dan Warga Desa Campurejo, Sukseskan Program Bank Sampah

Selasa, 21 Oktober 2025 - 16:50 WIB

Mahasiswa UPGRIS Magang di Disnakertrans, Pelajari Strategi Publikasi dan Komunikasi Publik

Selasa, 21 Oktober 2025 - 13:25 WIB

Mahasiswa UPGRIS Dapatkan Pengalaman Nyata Dunia Kerja dengan Pelajari Manajemen Sumber Daya Manusia dan Operasional di Daop 4 PT. Kereta Api Indonesia selama 3 Bulan!

Selasa, 21 Oktober 2025 - 09:22 WIB

Mahasiswa Universitas PGRI Semarang Magang di PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 4 Semarang, Belajar Dunia Kerja Profesional

Minggu, 19 Oktober 2025 - 00:33 WIB

Sinergi Program Kerja Mahasiswa KKN Reguler UIN Walisongo Semarang dengan Perangkat Desa Menuju Desa Gondang yang Lebih Edukatif dan Partisipatif

Berita Terbaru