Meningkatkan Keterampilan Digital Masyarakat: Pelatihan Pembuatan Konten Vlog dan Desain Feeds oleh Mahasiswa Universitas Diponegoro

Mahasiswa Undip sukses melaksanakan program kerja monodisiplin “Pelatihan dan Pembuatan Konten dalam Bentuk Vlog dan Pembuatan Template Desain Feeds

SURAKARTA, 2 Agustus 2024 - Mahasiswa Informasi dan Hubungan Masyarakat, Sekolah Vokasi, Universitas Diponegoro, Raras Marestiandini, telah sukses melaksanakan program kerja monodisiplin “Pelatihan dan Pembuatan Konten dalam Bentuk Vlog dan Pembuatan Template Desain Feeds” di Kelurahan Penumping, Surakarta. Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 2 Agustus 2024 ini, secara khusus menyasar kelompok PKK dan perangkat kelurahan untuk meningkatkan keterampilan digital mereka dalam memanfaatkan media sosial.

Program ini difokuskan pada pembuatan konten vlog yang ditujukan kepada anggota PKK Kelurahan Penumping. Dengan semakin maraknya penggunaan media sosial untuk promosi kegiatan komunitas, kemampuan untuk menghasilkan konten berbentuk video yang menarik menjadi sangat penting. Raras Marestiandini, dalam program ini, memperkenalkan dasar-dasar pembuatan vlog, teknik pengambilan gambar, hingga proses editing video.

Dalam pelatihan ini, Raras melakukan praktik langsung kepada kelompok PKK dalam pembuatan konten vlog contohnya seperti mengambil footage pada saat berlangsungnya kegiatan dari Pokja 2 dan Pokja 3 PKK Kelurahan Penumping dengan menggunakan peralatan sederhana yang mudah diakses oleh masyarakat umum, seperti smarthphone agar memudahkan peserta dalam memproduksi konten secara mandiri. Terlihat jelas antusiasme ketika para anggota PKK mulai mencoba merekam video menggunakan smarthphone mereka sendiri.

Pembuatan Template Desain Feeds untuk Perangkat Kelurahan



Selanjutnya, program ini menyasar perangkat kelurahan, dengan fokus pada pembuatan template desain feeds untuk media sosial. Seiring dengan kebutuhan untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat secara efektif dan juga profesional, pelatihan ini bertujuan untuk membekali perangkat kelurahan dengan keterampilan desain grafis dasar. Selanjutnya, Raras menjelaskan pentingnya konsistensi dalam desain feeds untuk menciptakan tampilan yang menarik dan mudah dikenali.

Dalam sesi ini, peserta diajarkan cara menggunakan aplikasi desain grafis sederhana yang dapat diakses melalui web, seperti Canva. Dengan memberikan panduan kepada perangkat kelurahan seperti cara memasukkan gambar ke template, menambahkan teks untuk isi konten ke template yang dapat digunakan secara berkala, sehingga tampilan akun media sosial kelurahan lebih terstruktur dan menarik.

Dengan adanya Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan keterampilan untuk lebih aktif dan kreatif dalam memanfaatkan media sosial untuk kepentingan suatu komunitas seperti kelompok PKK yang ini memiliki kemampuan untuk mendokumentasikan dan membagikan kegiatan mereka melalui vlog, sementara perangkat kelurahan dapat menyajikan informasi publik dengan tampilan yang lebih menarik melalui template feeds yang mereka buat.

Editor: Anggi Putri


Nama

Akomodasi,2,Destinasi Wisata,19,Ekonomi Kreatif,31,Hotel,1,Khazanah,2,kuliner,6,oleh-oleh,1,Pendidikan,274,Rekomendasi,28,Terbaru,77,Travelling,14,Wisata Alam,5,Wisata Arsitektur,2,Wisata Kuliner,6,
ltr
item
Jateng.net: Meningkatkan Keterampilan Digital Masyarakat: Pelatihan Pembuatan Konten Vlog dan Desain Feeds oleh Mahasiswa Universitas Diponegoro
Meningkatkan Keterampilan Digital Masyarakat: Pelatihan Pembuatan Konten Vlog dan Desain Feeds oleh Mahasiswa Universitas Diponegoro
Mahasiswa Undip sukses melaksanakan program kerja monodisiplin “Pelatihan dan Pembuatan Konten dalam Bentuk Vlog dan Pembuatan Template Desain Feeds
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjH-E9WPEtZpqD0rruFKAUkf2aeInV4KCjQenfApJZgVO3m90gQdMHw-ste2kWaD2ZS_neYEALU2Xno6EOBR1ChAgE7OAKvqKb_UwJH-He1t-i2PA85k1F_-fahO83klNeqnpNrbVwwdCiXEzIP1czQPkVb7386zxOcApz1_2VqXg0Hc9kq4XIJFSekvG9K/w640-h544/unnamed%20(24).jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjH-E9WPEtZpqD0rruFKAUkf2aeInV4KCjQenfApJZgVO3m90gQdMHw-ste2kWaD2ZS_neYEALU2Xno6EOBR1ChAgE7OAKvqKb_UwJH-He1t-i2PA85k1F_-fahO83klNeqnpNrbVwwdCiXEzIP1czQPkVb7386zxOcApz1_2VqXg0Hc9kq4XIJFSekvG9K/s72-w640-c-h544/unnamed%20(24).jpg
Jateng.net
https://www.jateng.net/2024/08/meningkatkan-keterampilan-digital.html
https://www.jateng.net/
https://www.jateng.net/
https://www.jateng.net/2024/08/meningkatkan-keterampilan-digital.html
true
286759587895392098
UTF-8
Dimuat Semua Posts Tidak ditemukan posting apapun LIHAT SEMUIA Selengkapnya Reply Cancel reply Delete Oleh Home HALAMAN POSTINGAN Lihat Semua MENARIK UNTUK DIBACA LABEL ARSIP PENCARIAN ALL POSTS Tidak ditemukan posting yang cocok dengan permintaan Anda Kembali ke Beranda Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Januari Februar Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agu Sep Okt Nov Des baru saja 1 menit yang lalu $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago lebih dari 5 minggu yang lalu Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code Semua kode disalin ke clipboard Anda Tidak dapat menyalin kode / teks, silahkan tekan [CTRL] + [C] (atau CMD + C dengan Mac) untuk menyalin Daftar Isi